5 Tips Menulis Artikel SEO Friendly Yang Perlu Di Ketahui

h1 and h2 Tag Test

Tips menulis artikel SEO ini saya bagikan untuk Anda yang ingin agar artikel lebih SEO friendly. Dari waktu ke waktu, sistem algoritma google khususnya seputar teknik menulis artikel yang seo mengalami beberapa perubahan. Jika dalam menulis artikel tidak sesuai algoritma, artikel yang sudah dibuat tidak bisa maksimal peringkat keyword di search engine.

Beberapa waktu yang lalu saya juga menulis artikel tentang  rumus membuat judul dan rumus menghitung jumlah karakter penulisan yang standar SEO, jika Anda belum baca, nanti di baca juga ya…

Tips Sukses Menulis Artikel SEO Friendly

Berikut ini 5 tips dalam menulis artikel SEO Friendly yang akan saya bagikan untuk Anda:

1. Buatlah Judul Suatu Tulisan yang se menarik mungkin agar orang bisa tertarik dari hanya melihat judulnya saja.

Sedikit contoh judul sebuah artikel SEO yang menarik: “Cara mudah membuat artikel SEO, Menguasai penulisan artikel SEO dalam 60 menit”. Atau juga seperti judul Artikel ini 5 tips menulis artikel SEO yang baik.

Judul artikel sangat berpengaruh terhadap visitor web, semakin judul artikel dibuat menarik, maka visitor akan semakin tertarik untuk membaca artikel yang Anda tulis.  

2. Judul artikel harus terdeteksi sebagai H1

Baik template wordpress maupun template blogspot secara default sistem elemen heading H1, H2 dan H3 sudah ada. Jika Anda ragu apakah template Anda elemen HEADING 1 pada judul artikel sudah ada atau belum, maka Anda cek artikelnya dengan menggunakan salah satu tool di situs ini https://seositecheckup.com/

h1 and h2 Tag Test

Anda tinggal uji salah satu link artikel di website tersebut dengan memasukan link artikelnya di kolom yang sudah disediakan

Klik button “Checkup!”

Jika muncul hasil seperti gambar dibawah ini, maka template yang dipakai berarti sistim headingnya sudah sesuai standar SEO

tag h1 h2

Template dinamis dengan struktur SEO friendly yang bagus biasanya mempunyai struktur heading yang sama dengan sistim heading default ketika di homepage, namun akan berubah ketika di buka di halaman postingan dengan menempatkan judul postingan sebagai h1.

3. Tempatkan keyword di artikel SEO baik di title, paragraf pertama, isi artikel dan akhir artikel

Kata kunci artikel yang ingin kamu bidik di dalam menulis harus ada. Tulis keyword jangan terlalu banyak,maksimal 3% – 8%. Jika keyword artikel/keyword density terlalu banyak, maka dampaknya buruk dan bisa dianggap keyword stuffing.

Related keyword/sinonim keyword itu membantu SEO artikel. Jangan remehkan related keyword. Karena user yang mengunjungi satu artikel SEO bisa saja datang dari keyword yang berbeda namun memiliki. Contoh related keyword dari artikel SEO antara lain: postingan SEO, Blog SEO, Tulisan SEO, dan lain-lain.

Jadi jika Kamu merasa cukup pintar untuk bisa meramu semua related keyword tersebut dalam satu artikel SEO Kamu itu sangat baik. Membuat phrase kata yang maksimal antara lain jika artikel yang dibuat terlalu banyak kata “bila”, maka phrase kata bila bisa diganti dengan “jika”.

5. Periksa dan periksa ulang artikel Kamu sebelum dipublish

Jika Anda ingin jadi seorang editor yang baik pasti membaca hasil tulisan berulang kali, saya juga sedang berusaha menjadi seorang blogger yang baik dan sukses menulis artikel SEO. Saya senang membaca artikel yang mau saya publish berulang-ulang kali. Dan biasanya, saya kembali menemukan celah di mana  masih ada kata yang saya dapat melakukan perbaikan dalam penempatan keyword. Biasanya saya juga masih bisa membuat formula related keyword yang lebih baik lagi untuk artikel saya sebelum di posting.

Ini saja yang bisa saya tulis terkait tips dalam membuat artikel SEO yang baik. Kalau ada pencerahan lagi nanti pasti saya update tulisan ini. Buat temen-temen yang mau nambahin juga silahkan berbagi di kolom komentar blog ini.

Semoga setelah membaca tulisan saya, SEO artikel kamu meningkat, dan artikel kamu muncul deh di halaman satu search result Google. Selamat mencoba buat artikel SEO dan jangan lupa share artikel ini ke teman sobat supaya lebih bermanfaat lagi.

Our customer support team is here to answer your questions. Ask us anything!